MEDIA DIALOG NEWS, Kepulauan Tanimbar – Sebagai bentuk apresiasi terhadap anak-anak yang memiliki prestasi pemerintah desa kilon kecamatan wuarlabobar, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, melalui program dana Desa kembali meberikan bantuan beasiswa kepada para siswa berprestasi dari jenjang Pendidikan Anak usia dini ( PAUD ) Sekolah Dasar(SD),Madrasah Tsanawiah ( MTS ) hingga madrasah Aliah ( MA ). Program tersebut bertujuan untuk memberikan dukungan motivasi kepada para siswa yang telah menunjukan pencapaian luar biasa dalam proses pembelajaran nya di sekolah.
Penyerahan bantuan beasiswa oleh pemerintah desa kilon tepatnya di gedung Balai Desa kilon di hadiri oleh kepala desa perangkat desa para guru Badan permusyawaratan desa ( BPD) dan orang tua wali murid.
Kepala Desa kilon L.Anto Rumasera dalam sambutanya menyampaikan bahwa,Program ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah desa dalam meningkatkan kualitas pendidikan serta memotivasi minat belajar siswa dalam menciptakan generasi muda yang unggul berkualitas dan berdaya saing di masa mendatang.
Dengan adanya program beasiswa ini, pemerintah desa kilon semakin menunjukan kepedulian nya terhadap masa depan pendidikan dn sumbernya manusia yang berkualitas,tuturnya.
Program ini di harapkan dapat menjadi inspirasi bagi pemerintah desa lainnya untuk terus berkontribusi dalam dunia pendidikan,tutupnya. (Randy fenan)