Media Dialog News

Jurnalis Asahan Dipanggil Kejatisu Terkait Dugaan Korupsi Rp.34,9 Miliar di Dinkes

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran — Tim Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) menjadwalkan klarifikasi terhadap Edi Prayitno, jurnalis investigatif dan pemimpin dua media online yaitu dialogberita.com dan mediadialognews.com terkait laporan dugaan tindak pidana korupsi di Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan.

Pemanggilan ini merupakan bagian dari kegiatan pengumpulan data dan bahan keterangan (puldata/pulbaket) oleh Seksi 3 Bidang Intelijen Kejatisu. Klarifikasi dijadwalkan berlangsung pada Jumat, 26 September 2025 pukul 10.00 WIB di Kantor Kejatisu, Medan.

Dalam keterangannya, Edi menyatakan bahwa laporan tersebut berangkat dari hasil investigasi dan pemberitaan mengenai alokasi anggaran sebesar Rp.34,9 Miliar untuk kegiatan sosialisasi NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif) di fasilitas kesehatan dan sekolah. “Sebagai jurnalis dan warga, saya berkewajiban menyampaikan temuan yang relevan demi akuntabilitas publik,” ujar Edi.

Dokumen yang Dibawa

Dalam klarifikasi tersebut, Edi membawa sejumlah dokumen pendukung, antara lain:

  1. Surat konfirmasi resmi kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan yang dikirimkan sejak awal Agustus 2025, namun tidak pernah dijawab.
  2. Klipping berita investigatif yang telah dipublikasikan oleh diialogberita.com dan mediadialaognews.com menyoroti ketidakwajaran alokasi anggaran sosialisasi NAPZA, keterangan berbagai sumber serta bungkamnya Kepala Dinas Kesehatan saat dikonfirmasi tertulis.
  3. Realisasi penggunaan anggaran fisik dan non-fisik Dinas Kesehatan TA 2024, temuan lapangan Tim Investigasi termasuk kegiatan yang tidak memiliki output jelas atau tidak terdokumentasi secara publik.
  4. Seluruh Dokumen APBD Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan TA 2025, yang memuat alokasi Rp.34,9 Miliar untuk kegiatan sosialisasi NAPZA, tanpa rincian teknis yang dapat diverifikasi.
  5. Analisis perbandingan anggaran dengan kabupaten lain untuk kegiatan serupa, menunjukkan disparitas yang signifikan.

Sorotan Utama: Rp.34,9 Miliar untuk Sosialisasi NAPZA

Anggaran sebesar Rp.34,9 Miliar yang dialokasikan untuk kegiatan sosialisasi NAPZA menjadi sorotan utama dalam laporan investigatif tersebut. Berdasarkan dokumen APBD TA 2025 yang telah dianalisis, alokasi tersebut tersebar dalam beberapa sub-kegiatan, namun tidak disertai dengan indikator kinerja, lokasi pelaksanaan, atau dokumentasi kegiatan yang dapat diakses publik.

Edi menegaskan bahwa pihaknya telah berupaya melakukan konfirmasi langsung secara tertulis kepada Dinas Kesehatan, namun tidak mendapat tanggapan. “Kami tidak ingin berspekulasi. Justru karena tidak ada jawaban, kami merasa perlu menyampaikan temuan ini kepada aparat penegak hukum agar ada ruang klarifikasi yang sah dan objektif,” ujarnya.

Komitmen terhadap Transparansi

Pemanggilan ini dinilai sebagai langkah positif dalam mendorong transparansi dan penegakan hukum atas penggunaan anggaran publik. Dialogberita.com dan mediadialognews.com menyatakan komitmennya untuk terus memantau perkembangan proses ini sebagai bagian dari jurnalisme investigatif yang bertanggung jawab.

“Ini bukan soal siapa yang salah, tapi soal bagaimana publik bisa mendapat penjelasan yang layak atas penggunaan uang negara. Kami hadir bukan untuk menghakimi, tapi untuk membuka ruang klarifikasi,” tutup Edi. (Red)

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

PN Kisaran Lanjutkan Pemeriksaan Perkara Perdagangan Sisik Trenggiling: Anggota Polri Didakwa

PN Kisaran Lanjutkan Pemeriksaan Perkara Perdagangan Sisik Trenggiling: Anggota Polri Didakwa

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran (14 Oktober 2025) — Pengadilan Negeri Kisaran melanjutkan pemeriksaan perkara pidana lingkungan hidup atas nama Terdakwa

Kunjungan Kerja Wakil Presiden di Sumatera Utara, Dorong Sinergi Pembangunan

Kunjungan Kerja Wakil Presiden di Sumatera Utara, Dorong Sinergi Pembangunan

MEDIA DIALOG NEWS, Medan - Wakil Presiden Republik Indonesia melakukan kunjungan kerja selama dua hari di Sumatera Utara 23-24 Desember

Bersama untuk Kupang, Pertamina dan TNI AD Salurkan Bantuan ke Desa Manusak

Bersama untuk Kupang, Pertamina dan TNI AD Salurkan Bantuan ke Desa Manusak

MEDIA DIALOG NEWS, Kupang - PT Pertamina (Persero) bersama TNI Angkatan Darat bersinergi memberikan bantuan kepada warga Kupang yang berada

Organisasi Lintas Iman Jambi Ajak Rakyat dan Pemerintah Berdialog, Tolak Kekerasan dalam Aksi

Organisasi Lintas Iman Jambi Ajak Rakyat dan Pemerintah Berdialog, Tolak Kekerasan dalam Aksi

MEDIA DIALOG NEWS, Jambi – Gelombang demonstrasi yang merebak di berbagai daerah di Indonesia, termasuk di Provinsi Jambi, menjadi perhatian

Pendaftaran Kerjasama Media di Kominfo Asahan Tahun 2025 Diundur

Pendaftaran Kerjasama Media di Kominfo Asahan Tahun 2025 Diundur

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran – Seperti biasa setiap tahun Pemkab Asahan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melakukan kerja sama

Musdes Perubahan APBDes Banjar 2025: BUMDes Serahkan Rp20 Juta Pendapatan dari Sumur Bor

Musdes Perubahan APBDes Banjar 2025: BUMDes Serahkan Rp20 Juta Pendapatan dari Sumur Bor

MEDIA DIALOG NEWS, Asahan – Pemerintah Desa Banjar melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun

Pengukuhan Paskibraka SMA Swasta Arrasyid di Aula Kantor Lurah Sei Renggas

Pengukuhan Paskibraka SMA Swasta Arrasyid di Aula Kantor Lurah Sei Renggas

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran- Aula Kantor Lurah Sei.Renggas, Kec. Kota Kisaran Barat, pada Kamis, 15 Agustus 2024 menjadi tuan rumah

Konflik Warisan: Upaya Pengosongan Rumah Almarhumah Hj. Nurlela Lubis Digagalkan

Konflik Warisan: Upaya Pengosongan Rumah Almarhumah Hj. Nurlela Lubis Digagalkan

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran - Upaya pengosongan paksa rumah warisan milik almarhumah Hj. Nurlela Lubis yang dilakukan oleh oknum berinisial

Restorative Justice Pasca P-21 di Blora: PPWI Pertanyakan Integritas Penegakan Hukum

Restorative Justice Pasca P-21 di Blora: PPWI Pertanyakan Integritas Penegakan Hukum

MEDIA DIALOG NEWS, Blora — Salah satu anggota Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Blora, Siyanti, yang sebelumnya menjadi korban dugaan

Sekilas tentang Judi di Kota Kisaran sebuah catatan Redaksi

Sekilas tentang Judi di Kota Kisaran sebuah catatan Redaksi

Oleh : Edi Prayitno MEDIA DIALOG NEWS – Seolah wajah Semua Penegak Hukum utamanya Polres Asahan, Bupati/Wakil Bupati dan semua