Media Dialog News

PPWI Tetapkan Bulan Bakti Nasional dan Siapkan Rakernas & HUT Ke-18

MEDIA DIALOG NEWS, Jakarta,— Dewan Pengurus Nasional Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) menyampaikan sejumlah keputusan penting hasil Rapat Nasional yang digelar secara daring pada 18 Agustus 2025. Agenda utama mencakup penetapan Bulan Bakti PPWI, persiapan Rapat Kerja Nasional (Rakernas), serta resepsi Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-18 PPWI.

Dalam rapat tersebut, DPN PPWI menegaskan bahwa tanggal 1 hingga 30 November setiap tahun ditetapkan sebagai Bulan Bakti PPWI. Tradisi ini telah berjalan sejak 2023 dan akan kembali diselenggarakan secara serentak di seluruh wilayah kepengurusan PPWI, baik tingkat nasional maupun daerah.

Pengurus dan anggota PPWI di seluruh DPD, DPC, dan simpul wilayah diimbau untuk menyemarakkan Bulan Bakti PPWI 2025 dengan berbagai kegiatan sosial, edukatif, dan kreatif yang melibatkan masyarakat setempat.

Di tingkat nasional, Bulan Bakti PPWI akan diisi dengan dua agenda utama: Rakernas dan resepsi HUT Ke-18 PPWI yang dijadwalkan berlangsung pada 11 November 2025. Kegiatan ini wajib diikuti oleh minimal dua orang pengurus dari setiap wilayah (ketua dan sekretaris), serta terbuka bagi seluruh anggota aktif PPWI. DPN menargetkan kehadiran minimal 300 peserta dari berbagai daerah.

Sebelumnya, Rakernas 2024 menetapkan DPC PPWI Lampung Timur sebagai tuan rumah Rakernas dan HUT PPWI tahun ini. Namun, menyusul masukan dari sejumlah wilayah, khususnya dari Indonesia Tengah dan Timur, DPN membuka kembali opsi penetapan lokasi kegiatan.

Untuk itu, DPN PPWI menyelenggarakan polling nasional dengan tiga pilihan lokasi utama. Polling dibuka mulai Rabu, 20 Agustus 2025 hingga Sabtu, 24 Agustus 2025 pukul 18.00 WIB—satu jam sebelum rapat online lanjutan persiapan Bulan Bakti PPWI.

DPN mengajak seluruh anggota dan pengurus PPWI untuk berpartisipasi aktif dalam polling tersebut sebagai bentuk kontribusi terhadap arah dan semangat kebersamaan organisasi.

“Atas kerja sama dan partisipasi kita semua, kami ucapkan terima kasih,” demikian penutup resmi dari DPN PPWI. (Redber-PPWI)

Berita Terbaru

Video Terbaru

Placement tidak ditentukan.

Berita Lainnya

Pemerintah Pusat dan Daerah Perkuat Sinergi Kendalikan Inflasi, Jaga Stabilitas Harga Pangan

Pemerintah Pusat dan Daerah Perkuat Sinergi Kendalikan Inflasi, Jaga Stabilitas Harga Pangan

MEDIA DIALOG NEWS, Jakarta – Pemerintah terus menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga kestabilan harga dan daya beli masyarakat. Melalui Rapat

BPN Asahan Tak Tepati Janjinya, RDP DPRD Asahan Gagal Membahas Tanah dan Bangunan Eks Pasar Kisaran

BPN Asahan Tak Tepati Janjinya, RDP DPRD Asahan Gagal Membahas Tanah dan Bangunan Eks Pasar Kisaran

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran – Pelapor masalah tanah dan eks bangunan Pasar Kisaran ke DPRD Kabupaten Asahan, OK Rasyid mengatakan

“Tarek Pukat” Angkat Budaya Aceh – SMAN 7 Banda Aceh Sabet Juara 1 Dokumenter Nasional di FFPJ XVI Yogyakarta

“Tarek Pukat” Angkat Budaya Aceh – SMAN 7 Banda Aceh Sabet Juara 1 Dokumenter Nasional di FFPJ XVI Yogyakarta

MEDIA DIALOG NEWS, Yogyakarta – Kabar gembira datang dari panggung Festival Film Pelajar Jogja (FFPJ) XVI 2025. Tim film SMAN

Tahun 2024 Industri di Kabupaten Asahan Mengalami Kemunduran

Tahun 2024 Industri di Kabupaten Asahan Mengalami Kemunduran

MEDIA DIALOG NEWS , Kisaran – Jumlah Industri di Kabupaten Asahan pada tahun 2024 mengalami kemunduran. Demikian disampaikan Wakil Sekretaris

Pentingnya Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) dalam Pembangunan Properti

Pentingnya Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) dalam Pembangunan Properti

Oleh: Edi Prayitno MEDIA DIALOG NEWS - Dalam dunia konstruksi, Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) adalah syarat wajib bagi siapa pun

Ketua PC PMII Asahan, Aksi ‘Indonesia Gelap’ dan Tagar #KaburAjaDulu: Wujud Kekecewaan Publik Terhadap Kebijakan Pemerintah

Ketua PC PMII Asahan, Aksi ‘Indonesia Gelap’ dan Tagar #KaburAjaDulu: Wujud Kekecewaan Publik Terhadap Kebijakan Pemerintah

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran - Aksi "Indonesia Gelap" yang diinisiasi para mahasiswa dan tagar #KaburAjaDulu yang kini ramai di media

Seratusan WNI Asal Asahan Terjebak di Konflik Bersenjata Thailand–Kamboja

Seratusan WNI Asal Asahan Terjebak di Konflik Bersenjata Thailand–Kamboja

MEDIA DIALOG NEWS, Kamboja - Konflik bersenjata antara Thailand dan Kamboja semakin menyita perhatian dunia. Upaya mediasi yang dilakukan sejumlah

Melki Laka Lena Akan Temui Bos Lion Grup, Terkait Harga Tiket Pesawat di Wilayah NTT Yang Masih Mahal

Melki Laka Lena Akan Temui Bos Lion Grup, Terkait Harga Tiket Pesawat di Wilayah NTT Yang Masih Mahal

MEDIA DIALOG NEWS, Labuhan Bajo NTT - Calon Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Melki Laka Lena mengatakan, akan menemui pimpinan

Proyek Paving Block Dinas Kesehatan Asahan Diduga Tak Sesuai Standar SNI, DPC Askonas Minta Klarifikasi

Proyek Paving Block Dinas Kesehatan Asahan Diduga Tak Sesuai Standar SNI, DPC Askonas Minta Klarifikasi

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran – Paving block yang digunakan dalam proyek pemeliharaan halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan diduga tidak

Upacara Hari Bhayangkara ke-79 di Jambi, Kapolda: Polri Terus Perkuat Kedekatan dengan Masyarakat

Upacara Hari Bhayangkara ke-79 di Jambi, Kapolda: Polri Terus Perkuat Kedekatan dengan Masyarakat

MEDIA DIALOG NEWS, Jambi – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi menggelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 Tahun 2025 dengan penuh khidmat