Media Dialog News

Jurnalis Asahan Dipanggil Kejatisu Terkait Dugaan Korupsi Rp.34,9 Miliar di Dinkes

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran — Tim Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) menjadwalkan klarifikasi terhadap Edi Prayitno, jurnalis investigatif dan pemimpin dua media online yaitu dialogberita.com dan mediadialognews.com terkait laporan dugaan tindak pidana korupsi di Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan.

Pemanggilan ini merupakan bagian dari kegiatan pengumpulan data dan bahan keterangan (puldata/pulbaket) oleh Seksi 3 Bidang Intelijen Kejatisu. Klarifikasi dijadwalkan berlangsung pada Jumat, 26 September 2025 pukul 10.00 WIB di Kantor Kejatisu, Medan.

Dalam keterangannya, Edi menyatakan bahwa laporan tersebut berangkat dari hasil investigasi dan pemberitaan mengenai alokasi anggaran sebesar Rp.34,9 Miliar untuk kegiatan sosialisasi NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif) di fasilitas kesehatan dan sekolah. “Sebagai jurnalis dan warga, saya berkewajiban menyampaikan temuan yang relevan demi akuntabilitas publik,” ujar Edi.

Dokumen yang Dibawa

Dalam klarifikasi tersebut, Edi membawa sejumlah dokumen pendukung, antara lain:

  1. Surat konfirmasi resmi kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan yang dikirimkan sejak awal Agustus 2025, namun tidak pernah dijawab.
  2. Klipping berita investigatif yang telah dipublikasikan oleh diialogberita.com dan mediadialaognews.com menyoroti ketidakwajaran alokasi anggaran sosialisasi NAPZA, keterangan berbagai sumber serta bungkamnya Kepala Dinas Kesehatan saat dikonfirmasi tertulis.
  3. Realisasi penggunaan anggaran fisik dan non-fisik Dinas Kesehatan TA 2024, temuan lapangan Tim Investigasi termasuk kegiatan yang tidak memiliki output jelas atau tidak terdokumentasi secara publik.
  4. Seluruh Dokumen APBD Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan TA 2025, yang memuat alokasi Rp.34,9 Miliar untuk kegiatan sosialisasi NAPZA, tanpa rincian teknis yang dapat diverifikasi.
  5. Analisis perbandingan anggaran dengan kabupaten lain untuk kegiatan serupa, menunjukkan disparitas yang signifikan.

Sorotan Utama: Rp.34,9 Miliar untuk Sosialisasi NAPZA

Anggaran sebesar Rp.34,9 Miliar yang dialokasikan untuk kegiatan sosialisasi NAPZA menjadi sorotan utama dalam laporan investigatif tersebut. Berdasarkan dokumen APBD TA 2025 yang telah dianalisis, alokasi tersebut tersebar dalam beberapa sub-kegiatan, namun tidak disertai dengan indikator kinerja, lokasi pelaksanaan, atau dokumentasi kegiatan yang dapat diakses publik.

Edi menegaskan bahwa pihaknya telah berupaya melakukan konfirmasi langsung secara tertulis kepada Dinas Kesehatan, namun tidak mendapat tanggapan. “Kami tidak ingin berspekulasi. Justru karena tidak ada jawaban, kami merasa perlu menyampaikan temuan ini kepada aparat penegak hukum agar ada ruang klarifikasi yang sah dan objektif,” ujarnya.

Komitmen terhadap Transparansi

Pemanggilan ini dinilai sebagai langkah positif dalam mendorong transparansi dan penegakan hukum atas penggunaan anggaran publik. Dialogberita.com dan mediadialognews.com menyatakan komitmennya untuk terus memantau perkembangan proses ini sebagai bagian dari jurnalisme investigatif yang bertanggung jawab.

“Ini bukan soal siapa yang salah, tapi soal bagaimana publik bisa mendapat penjelasan yang layak atas penggunaan uang negara. Kami hadir bukan untuk menghakimi, tapi untuk membuka ruang klarifikasi,” tutup Edi. (Red)

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Pembangunan Drainase Sepanjang 400 Meter Di Desa Aba

Pembangunan Drainase Sepanjang 400 Meter Di Desa Aba

MEDIA DIALOG NEWS, Kepulauan Tanimbar - Pemerintah desa abat dalam program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa Tahun anggaran 2025, bersepakat

Kewarisan Hj. Nurlela Lubis: Mediasi di PA Kisaran Gagal, Proses Hukum Berlanjut

Kewarisan Hj. Nurlela Lubis: Mediasi di PA Kisaran Gagal, Proses Hukum Berlanjut

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran - Pengadilan Agama (PA) Kisaran menggelar sidang pertama kewarisan antara Drs. D Syahrum Dkk sebagai penggugat

UNJA Luncurkan DIGISAWIT, Perkuat Transformasi Digital Petani Sawit Jambi

UNJA Luncurkan DIGISAWIT, Perkuat Transformasi Digital Petani Sawit Jambi

MEDIA DIALOG NEWS, Jambi – Universitas Jambi (UNJA) melalui Fakultas Pertanian secara resmi meluncurkan platform digital bernama DIGISAWIT (Sistem Informasi

Pembubaran Balap Liar: Kapolsek Simpang Empat Bantah Anggota Polsek Terlibat Kekerasan

Pembubaran Balap Liar: Kapolsek Simpang Empat Bantah Anggota Polsek Terlibat Kekerasan

MEDIA DIALOG NEWS, Asahan – Kapolsek Simpang Empat, AKP Junitua Siregar, melalui sambungan seluler pada tanggal 12 Maret pukul 07.36

Persidangan Kasus Perdagangan Sisik Trenggiling di PN Kisaran Kembali Bergulir

Persidangan Kasus Perdagangan Sisik Trenggiling di PN Kisaran Kembali Bergulir

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran – Kasus perdagangan sisik trenggiling, yang sempat viral di berbagai media elektronik, cetak, online, hingga media

Polres Pelabuhan Makassar Fokus Tangani Tuberkulosis untuk Dukung Program Nasional Kesehatan

Polres Pelabuhan Makassar Fokus Tangani Tuberkulosis untuk Dukung Program Nasional Kesehatan

MEDIA DIALOG NEWS, Makassar, - Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Restu Wijayanto, menegaskan komitmennya untuk menangani masalah kesehatan, khususnya Tuberkulosis (TB),

Jalan Ditutup Tembok, Warga dan DPRD Asahan Datangi Yayasan Maitreyawira

Jalan Ditutup Tembok, Warga dan DPRD Asahan Datangi Yayasan Maitreyawira

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran - Ratusan warga Gang Setia, bersama Komisi C DPRD Asahan, mendatangi Yayasan Sekolah Maitreyawira di Jalan

Editorial: Kritik Bukan Ancaman, Tapi Cermin Demokrasi

Editorial: Kritik Bukan Ancaman, Tapi Cermin Demokrasi

MEDIA DIALOG NEWS - Di banyak daerah, kritik terhadap lembaga pemerintah sering kali disalahartikan sebagai serangan pribadi. Bahkan ketika nama

Dinkes Asahan Klarifikasi Soal Anggaran Deteksi Dini Napza, Dialog Berita Tegaskan Sumber dari Perda Resmi

Dinkes Asahan Klarifikasi Soal Anggaran Deteksi Dini Napza, Dialog Berita Tegaskan Sumber dari Perda Resmi

MEDIA DIALOG NEWS, Kisaran - Pasca terbitnya berita investigatif MDN terkait alokasi anggaran sebesar Rp.34.933.157.564,00 untuk sub kegiatan Deteksi Dini

Begini Peran 3 Tersangka Saat Melakukan Penganiayaan kepada Pandu Brata Syahputra Siregar di TKP

Begini Peran 3 Tersangka Saat Melakukan Penganiayaan kepada Pandu Brata Syahputra Siregar di TKP

MEDIA DIALOG NEWS, Asahan – Peristiwa yang menghebohkan Masyarakat Kabupaten Asahan terjadi ketika tersiar kabar Pandu Brata Syahputra Siregar (18),